Review N’Pure Eye Power Serum Concentrate Marigold Series

Minggu, 28 Maret 2021

Review N’Pure Eye Power Serum Concentrate Marigold Series


Halo cantik, buat kamu yang sering banget begadang dan beraktivitas di luar ruangan pasti tidak asing dengan lingkaran hitam yang ada di sekitar area mata. Walaupun sekarang aktivitas aku lebih banyak di rumah, tapi begadang jalan terus. Biasanya inspirasi membuat artikel baru muncul saat malam hari. Untung aja ada N’Pure Eye Power Serum Concentrate Marigold Series.


Kondisi kaya begini biasanya muncul mata yang sembab dan sayu akibat kurang tidur dan kelelahan. Selain itu, mata panda juga dapat disebabkan oleh beberapa faktor seperti menangis terlalu lama, alkohol, terlalu lama berada di depan layar komputer, kurang istirahat, dan dehidrasi. Beberapa hal tersebut membuat kulitmu susah untuk beregenerasi, terlebih pada bagian di sekitar mata yang tipis dan sensitif. 

Walaupun sifatnya cuma sementara, tapi mata panda bisa membuatmu terlihat lebih tua dan membuat penampilanmu gak banget! Kamu bisa menggunakan beberapa cara untuk menghilangkan mata panda secara alami seperti menggunakan kompres dingin, minum air putih rutin, mengurangi konsumsi cafein, istirahat cukup, hingga menggunakan produk skincare. 

Seperti yang sudah aku kasih bocoran tadi, salah satu brand Indonesia favorit aku yaitu N’Pure baru aja merilis produk skincare baru untuk mata! N’Pure mengandung bahan-bahan alami dan bebas dari bahan kimia berbahaya yang pastinya aman banget buat kulit wajah cantikmu. 

Kali ini produk terbarunya adalah seri Marigold, setelah sebelumnya berturut-turut rease seri Cica atau Centella Asiatica. Terdapat beberapa varian marigold series yang sudah ada sebelumnya seperti Marigold Face Wash, Marigold Toner, dan Marigold Serum.

Review: N'Pure Marigold Series

Produk terbaru yang kali ini bakal aku bahas lebih dalam adalah N’Pure eye treatment atau eye serum yaitu N’Pure Marigold Eye Power Serum Concentrate. Selamat membaca!



Kemasan N’Pure Marigold Eye Serum

Bagian depan kemasan berupa dus berwarna kuning dan desain tutup produk berbentuk tube berwarna keemasan memberikan kesan kekinian dan elegan. Bentuknya yang ramping serta tutup kemasan yang tidak gampang tumpah, pastinya aman banget buat kamu yang sering bepergian.

Dari pertama lihat aku udah naksir berat sama kemasannya. Bentuknya seperti tube namun ujungnya merupakan stainless yang mewah berwarna Gold.

Aplikatornya juara, enak banget mengaplikasikan eye serum karena ada sensasi dinginnya! Terasa banget memijat mata yang lelah.

Kamu tinggal memencet eye serum sampai keluar lalu aplikasikan disekitar area mata dengan gerakan memutar. 

Bisa juga dimasukkan ke dalam kulkas selama beberapa menit, kemudian mengaplikasikannya pada bagian bawah mata sehingga membantumu mengurangi puffy eyes pada pagi hari. 

Sensasi dinginnya itu enak dan nyaman, rasanya kulit area mata menjadi lebih fresh! Puffy eyes bisa terbentuk karena ada penumpukan cairan di bawah mata, namun bersifat sementara. 

Pada bagian belakang kemasan, terdapat informasi produk seperti ingredients, expired date, dan nomor BPOM yang sudah resmi terdaftar.



Tekstur, Warna, Aroma N’Pure Marigold Eye Serum

Produk ini memiliki berat 20gr. Tidak ada aroma yang mengganggu, walaupun fragrance free, tapi menurutku tercium aroma harum samar yang alami, enak! Hampir semua produk N’Pure seri Marigold mengandung bahan utama bunga marigold yang soft dan wanginya membuat kamu lebih relax serta ga mengganggu sama sekali ketika digunakan.

Untuk teksturnya ini bener-bener creamy & rich berwarna putih. Produk ini non alcohol jadi butuh waktu untuk meresap di kulit walaupun gak lama juga.


Komposisi dan Bahan Baku N’Pure Marigold Eye Serum

N’Pure marigold eye power serum concentrate mengandung beberapa bahan yaitu:

Calendula Officinalis (Marigold Flower Extract) 

Euglena Gracilis Polisaccharide 

Hydrolized Collagen 

Multipeptide Non Alcohol (Dipeptide, Acetyl Tetrapeptide, Tranexamoyl Dipeptide)

Poria Cocos Extract 

Ceramide 

Gold

Beberapa khasiat yang terkandung dalam marigold eye serum ini yaitu sebagai anti aging, menyamarkan kerutan, melembabkan kulit, menghaluskan, serta mencerahkan kulit area mata.

 


Cara Pemakaian N’Pure Marigold Eye Serum

Walaupun kemasannya kecil, aku pakai ini gak habis-habis karena memang sedikit saja cream yang terpakai setiap pemakaian. Cukup apply 3 titik kecil, terus blend dan pijat pakai aplikatornya ke seluruh area mata.

Produk ini sangat aman  digunakan untuk pemilik kulit normal maupun sensitive. Untuk: semua jenis kulit, terutama yang kering, memiliki lingkaran hitam sekitar mata (mata panda), puffy eyes, keriput, dan tanda penuaan.

Marigold Eye Power Serum Concentrate sudah memiliki izin BPOM, Paraben Free, Alcohol Free, SLS Free, Mineral Oil Free, HALAL, Dermatologically Test, EU Allergen Free, Fragrance Free, dan Silicone Free.


Kesimpulan Pemakaian N’Pure Marigold Eye Serum

Sejujurnya aku happy banget sekaligus kagum ada local product yang elegan kaya begini, mirip produk high end luar negeri. Belom kemasannya yang cantik banget!

Aku baru pakai 2 minggu sudah terlihat hasilnya, garis halus di mata mulai menghilang. Memang aku harus pakai ini lebih lama lagi untuk melihat hasil lebih jelas, tapi memang semua skincare kan seperti itu.

Jadi manfaat yang bisa diperoleh dari pemakaian produk ini secara rutin adalah mengatasi garis halus dan kerutan, melembapkan serta menghaluskan kulit area mata, mengurangi lingkaran hitam (mata panda), dan lainnya. Nah, apakah kalian tertarik untuk mencobanya juga?

7 komentar :

  1. Mata panda akibat kelelahan akan nampak di raut wajah, n pure membantu perawatan.

    BalasHapus
  2. waw sepertinya marigold ini cocok untuk ibuku yang punya kantong mata
    kalau telaten pakai, 2 pekan pun udah bisa kelihatan hasilnya
    hmm mari kita pikirkan untuk membeli

    BalasHapus
  3. Mbaaa, aku mupeenggg
    secaraaa dark circle aku tuh terpampang nyata banget
    Nih produk kece abis yaa, bisa mengatasi garis halus dan kerutan, melembapkan serta menghaluskan kulit area mata, mengurangi lingkaran hitam (mata panda)

    BalasHapus
  4. waaaa... harus punya nih saya

    udah lama nggak merawat area mata, sekarang jadi jelek banget

    kemasan N’Pure Marigold Eye Serum bagus banget ya?

    produk lokal pula, kerennnnn

    BalasHapus
  5. Aplikatornya bagus ya 😍 kubelum pernah cobain produk Npure ini, makin penasaran deh. Dulu liat yang booming itu tonernya, tapi pengen masukin wishlist eye serum ini deh

    BalasHapus
  6. Wah, jadi penasaran aku sama produknya. Ini kira-kira berapa harga nya dan bisa beli dimana. Siapa tau cocok dengan aku yang memang punya kendala sama lingkar hitam dibawah mata
    Huhuhu ga nyaman. Karena siklus tidur berantakan

    BalasHapus
  7. wah ada aplikatornya ya mbak, packagingnya juga bagus, mewah gitu
    ini buat malam hari saja apa bisa pagi dan malam

    BalasHapus

Popular Posts